2 Alumni Berprestasi Jurusan Pendidikan IPA Masuk dalam 10 Terbaik di Acara Pengukuhan dan Ramah Tamah Fakultas MIPA Periode Februari 2024

Oleh: Muhammad Yunus . 17 Februari 2024 . 16:46:14

Pengukuhan dan Ramah Tamah Lulusan Program Sarjana Fakultas MIPA UNG yang dilaksanakan pada Sabtu, 17 Februari 2024 bertempat di Gedung GPCC (Grand Palace Convensional Centre) dihadiri sebanyak 307 calon wisudawan dari semua Program Studi yang ada di Fakultas MIPA. Acara ini dihadiri langsung oleh Dekan Fakultas MIPA Ibu Dr. Fitryane Lihawa, M.Si., Wakil Dekan Fakultas MIPA, Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Koordinator Program Studi, Kepala Laboratorium, Dosen dan Staf dari Fakultas MIPA. Turut dihadiri Pula Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Bapak Prof. Dr. Muhammad Amir Arham, M.E, serta Dekan dan Wakil Dekan dari beberapa Fakultas yang ada di UNG.

Peraih 10 Terbaik Tingkat Fakultas MIPA

Prestasi membanggakan turut diperoleh dari 2 Alumni Jurusan Pendidikan IPA masuk dalam 10 Terbaik Tingkat Fakultas MIPA, yakni Yulantika Stiosarint, S.Pd sebagai Terbaik ke-7 (Pembimbing 1: Dewi Diana Paramata, S.Pd., M.Pd dan Pembimbing 2: Dr. Citron S. Payu, S.Pd., M.Pd), serta Laila Magfirah Mahmud, S.Pd sebagai Terbaik ke-9 (Pembimbing 1: Dr. Tirtawaty Abdjul, S.Pd., M.Pd dan Pembimbing 2: Dr. Nova Elysia Ntobuo, S.Pd., M.Pd). Selain itu, acara ini sekaligus dirangkaikan dengan penyerahan Hibah Alumni kepada Jurusan Pendidikan IPA yang diterima langsung oleh Ketua Jurusan Pendidikan IPA Ibu Dr. Tirtawaty Abdjul, S.Pd., M.Pd. Acara ini juga dilengkapi dengan foto bersama Pimpinan Fakultas MIPA, Dosen Jurusan Pendidikan IPA dan semua Alumni Jurusan Pendidikan IPA.

Penyerahan Hibah Alumni kepada Jurusan Pendidikan IPA

Alumni Jurusan Pendidikan IPA Fakultas MIPA Periode Februari 2024

Agenda